Jumat, 28 Mei 2010

Menyelamatkan Remaja dari Bahaya Minuman Keras

Oleh: Drs. Ahmad Suyuti

Puja dan puji syukur marilah kita pnjatkan kepada Allah yang maha ghofur, shalawat dan salam marilah kita curah limpahkan kepada kangjeng Nabi Muhammad SAW.

Hadirin rohimakumullah.

Marilah kita tingkatkan iman dan taqwa kita kepada Allah dengan sebenar-benarnya, dan hinarkanlah diri serta serta keluarga kita dari segala perilaku dan perbuatan yang akan berujung pada penyesalan yang berkepanjangan. Bukanlah sering terjadi suasana buram dalam hidup ini, dimana hubungan anak dan orang tua atau antara suami dan istri, diwarnai oleh perasaan saling sesal menyesali, akibat keteloderannya anak-anaknay?

Ada oaring tua yang menyesal karen terlanjur memanjakan anaknya, sehingga ketik anaknya itu tumbuh dewasa, ia tidak memiliki keprbadian yang terpuji dan tidak bias mandiri. An juga ada orang tua yang menyesal karena tidak member perhatian pada anak-anaknya semsa pertumbuhan sampai akhir masa remajanya, sehingga mereka tumbuh dan berkembang tanpa bimbingan, yang akhirnya masing-masing dibawa oleh nasibnya yang buruk,. Sebaliknya dipihak anak, merasakan banyak hala yang mendatangkan penyesalan selama hidupnya. Ada yang menyesali orang tua dan keadaan hidupnya. Ada yang menyesali orang tua dan keadan hidupnya. Ada juga yang menyesali teman sepergaulan dan lingkungan masyarakatnya, yang telah menyebabkan dirinya terabaikan dan terperosok ke lembah kehidupan yang binal.

Oleh karena itu, sebagai persiapan menangkal terjadinya penyesalan dalam hidup, baik penyesalan orang tua maupun anak, maka diperlukan sikap hati-hati disertai kewaspadaan yang tinggi dalam mengarahkan pergaulan anak muda masa kini, sebagaimana pepatah lama mengatakan “ sesal dahulu pendapatan, sesal kemudian tak berguna.”

Hadirin rohimakumullah.

Perkenalan seseorang terutama kalangan remaja pada kebiasaan minum, biasanya dimulai dari ajakan teman, demi gengsi, sok modern, atau karena hanyut dalam pergaulan bebas, atau juga disebabkan kondisi pribad yang sedang labil. Bias juga karena orang tua kurang perhatian terhadap perkembangan jiwa anak-anaknya, serta tidak mengindahkan pendidikan agama dan akhlak mereka. Disamping itu ada pula sebagian remaja yang ikut-ikutan minum sekedar untuk mendapatkan citra idola massa kini. Sekana-akan whiski, brandi dan sejenisnyaitu adalah lambing kemoderenan da dianggapnya sebagai symbol pergaulan anak muda yang tidak ketinggalan zaman. Padahal anggapan seperti itu jelas salah dan menyesatkan. Rosulullah SAW bersabda :

barang siapa yang beriman kepada Allah dan hari akhirat, tentunya ia tidak akan duduk disuatubtempat yang minuman keras di minum diatasnya.” (HR. Thabrani)

Hadirin rohimakumullah.

Menenggap minuma keras untuk sekejap tampaknya dapat menimbulkan rasa riang dan khayal, tapi prose situ akan segera diikuti munulnya rsa bossan, sdih dan putus asa. Bahkan pada kadar kandungan alcohol tertentu, bis sampai pada efek munculnya dorongan-dorongan nafsu yang kuatnya mirip kekuatan syetan, seperti nafsu membunuh, memperkosa, bertindak buas dan kejam, serta tindakan-tindakan kriminal lainnya yang sadis dan brutal. Sebab pada kondisi flay ( mabuk melayang-layang) dalam diri pembuk berkembang benih-benih agresivitas, kecendrungan melawan, menyerang dan gampang nekad,. Oleh Karen itu, kehadiran peminum dan pemabuk dalam kehidupan masyarakat sangat menganggu keamanan dan ketertiban umum.

Dari fenomena social tersebut jelas, bahwa menjalarnya alkoholisme yang kian meracuni mpral generasi muda kita sudah sangat mendesak untuk ditanggulangi serius mungkin. Tidakkan batin kita menjerit, bila menyaksikan minuman beralkohol dengan macam-macam nama dan merk serta beragam benruk kemasannya, dijual secra bebas diseputar kita. Mulai dari temapt-tempat maksiat, seperti diskotik, bar, night club sampai losmen kecil dan warung –warung kaki lima. Bahkan minuman keras dalam kemasan plastic dijual dilorong-lorong kumuh dan dijajakan oleh para pedagang asongan dengan harga yang relatife murah meriah, telah merebak dimana-mana.

Untuk mencegah beredarnya berbagai macama jenis minuman keras yang semakin merajalela, terutama dikalangan anak muda, kiranya perlu perhatian yang serius, baik dari pemerintah maupun masyarakat. Tindakan aparat pemerintah yang merazia penyalahgunaan minuman keras, tampaknya mustahil bila mengatasi kebandelan para pe,abuk dan penjualnya bila tidak disertai pertisipasi aktif dari masyarakat luas, untuk menyadarkan lingkungannya akan bahaya minuman keras dan penyalahgunaan obt-obat terlarng. Terutama melalui penyuluhan dan pererakan amar ma’ruf nahi munkar secara intensif dan terpandu.

Hadirin rohimakumullah.

Benarkah sejauh itu bahaya minuman keras bagi kelangsungan hidup dan kehidupan manusia? Barangkali jawabannya bias kita lihat dari cra kerja minuman setan itu dalam tubuh manusia. Kemudian sejauh mana efek psikologisnya??

Setip cairan alcohol yang baru saja yang baru saja di teguk oleh sipeminum, secepatnya akan bereaksi dan efeknya langsung menyerang akal dan perasaan, ykni setelah alcohol itu dituangkan ke bibir masuk kedalam aliran darah melalui perut, usus halus dan lambung, lalu menerobos ke jaringan otak yang segera mendatangkan efek linglung, teller dan mabuk. Apalagi kalau alkoholnya berkadar sangat tinggi seperti seperti jenever, whiski dan brandi, akan lebih ganas dan cepat gerakannya kesemua organ vital keseluruh tubuh, untuk memberrikan bahaya keracunan terutama meracuni otak, liver, jantung, dan paru-paru. Sehingga mudah diduga, bahwa untuk kelas peminum berat biasanya sehabis minum ia akan mengalami koma, dan tidak jarang langsung meninggal dunia.

Sedangkan dari segi kejiwaan, para ahli jiwa menyatakan bahwa orang yang mabuk pada prinsipnya sama dengan orang yang terkena gangguan jiwa. Pada saat Ia mabuk, jiwanya menjadi labil , mudah tersinggung dan jalan pikirannya kacau disebabkan oleh rusaknya system kerja syaraf otak, yang gejala-gejalanya tampak dari cara bicaranya yang tidak karuan, agresivitasnya tinggi dan lupa diri.

Lebih-lebih bagi kaum wanita, dimana sesuai kodrat kewanitaannya, secara fisik dan kejiwaan mereka sangat sensitive terhadap rangsangan semua jenis minuman keras. Diketahui bahwa efek alcohol bagi wanita ternyata justru lebih fatal dan lebih cepat bekerjanya dari pada peminum pria. Terbukti secara medis, bahwa kondisi wanita baik yang dewasa maupun remaja, bisa lebih cepat dibikin mabuk dan fly denga secawan anggur keras disbanding dengn laki-laki.

Hadirin rohimakumullah

Demikianlah, sepintas kajian tentang bahaya minuman keras, yang kebenarannya telah banyak dibuktikan oleh para ahli, sehingga didalam al-quran Allah dengan tegas mengharamkan minuman keras ( khamar), terlebih dahulu secara bertahap memberi peringatan, agar ornag –orang mukmin menghindarinya. Allah Swt berfirman :

“ Hai orang yang beriman, sesungguhnya minuman khamar, berjudi, berhala, undian adalah perbuatan keji termasuk perbuatan setan. Maka jauhilah, agar kamu mendapat keberuntungan”. ( Qs. Al- Maidah:90)

Alhamdulilah dari awal hingga akhir marilah kita tutup pidaato ini dengan mngucapkan hamdalah, mudah-mudahan ada manfaatnya, Amieen ya Allah Yarobbal Alamin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar